Lokersurabaya.com - Open Recruitment at EMDEE SKIN CLINIK Surabaya Terbaru Juli 2018. The Emdee Skin Clinic didirikan pada tanggal 7 April 2013. Latar belakang kelahiran Emdee Clinic adalah adanya fakta bahwa pertumbuhan jumlah penduduk usia muda yang semakin dominan dan pertumbuhan kelas menengah yang semakin besar. Ditambah lagi dengan kebutuhan yang meningkat dari kaum muda perkotaan (Urban Youth Living) akan adanya klinik perawatan kesehatan kulit dan rambut yang mampu mengakomodasi kebutuhan dan gaya hidup mereka.
Konsep layanan yang kami miliki terbilang sangat “unik” dan berbeda dari klinik perawatan kecantikan lainnya yang ada saat ini dengan mengusung filosofi affordable, safe dan effective. Kami mengemas layanan dalam konsep bertajuk “Power MD 27” – QUICK FIX, menggambarkan konsep perawatan yang ditangani dalam waktu yang singkat, yakni hanya dalam 27 menit mampu memberikan hasil yang efektif. Layanan yang kami berikan beragam, kami menyediakan solusi terhadap berbagai problem wajah dan rambut dengan menggunakan produk perawatan yang telah teruji keamanan dan efektifitasnya serta menggunakan teknologi modern. Didukung oleh team dokter yang kompeten dan staf yang terampil dan ramah menjadikan Emdee Clinic memiliki keunggulan dalam menangani problem jerawat, pigmen (flek) dan rambut.
The Emdee Skin Clinic telah melebarkan sayapnya ke sejumlah kota di Indonesia mulai dari Batam, Tangerang, Palembang, dan Kediri. Kami selalu menempatkan keahlian dan teknologi sebagai hal utama serta menyediakan fasilitas terpadu untuk perawatan kulit, tubuh, dan rambut. Untuk memberikan hasil yang maksimal, kami menggunakan alat-alat modern dan canggih yang selalu diperbaharui sesuai perkembangan teknologi di bidang estetik medik. Kunci keberhasilan bersumber pada jajaran tim SDM dan pelatihan yang berkualitas.
Emdee Skin Clinic adalah sebuah perusahaan jasa perawatan kulit dan kecantikan yang terkemuka dan sedang berkembang pesat yang berdiri pada tahun 2013 dengan kantor pusat di Surabaya. Emdee Skin Clinic Surabaya sedang membutuhkan SDM handal untuk mengisi posisi sebagai :
1. DOKTER KONSULTAN
Kualifikasi;
- Dokter Konsultan
- Pria/Wanita, Usia Maks 30 Tahun
- Pendidikan S1 Profesi Dokter
- Freshgraduate are welcome
- Penempatan wilayah Surabaya
- Memiliki SIP dan STRD yang masih berlaku
2. ASISTEN APOTEKER
Kualifikasi;
- Wanita, Usia maks 26 tahun
- Pendidikan minimal D3/S1 Farmasi, Profesi Apoteker
- Fresh graduate, pengalaman lebih diutamakan
- Memiliki STRTTK aktif dan atau STRA
- Penempatan wilayah Surabaya
Baca juga: Kesempatan Berkarir di PT. NISINDO JAYA Surabaya Terbaru Juni 2018.
Bagi anda yang sesuai dengan kualifikasi di atas silahkan kirim lamaran anda ke :
EMDEE SKIN CLINIC
Jl. Nginden Semolo 101 Kav. 01 Surabaya
Email : recruitment@the-emdee.com
PIC : 085607224954 (WA)
Dan itulah Open Recruitment at EMDEE SKIN CLINIK Surabaya Terbaru Juli 2018. Semoga bermanfaat. Jangan Lupa Untuk SHARE dan BERBAGI kepada seluruh teman, sahabat, saudara hingga kerabat untuk memberitahukan Lowongan Kerja Surabaya 2018. ini. Agar semakin berguna dan bermanfaat.